" Terbang menuju dekade pertama,
tetap kuat tetap menjulang"

" Terbang menuju dekade pertama, tetap kuat tetap menjulang"

Tips Untuk Tetap Bahagia Setelah Putus Cinta

- Advertisement -

tetap bahagia setelah putus cinta oleh Asmara SegiEmpatSaat baru saja putus cinta, pasti kamu akan merasa galau pake banget. Bagaimana tidak, hubungan yang sudah lama kamu jalani bersama kekasih harus putus begitu saja. Yang lebih bikin sakit hati adalah bukan karena faktor internal yang buat kalian putus, tapi karena perbedaan status sosial atau perbedaan suku. Hal ini pasti akan buat kamu sangat sedih.

Nah, biar kamu tidak lagi sedih, ini dia yang bisa kamu lakukan agar bisa tetap bahagia setelah putus cinta:

  • Menerima Kenyataan yang Ada

Ingatlah bahwa kamu tidak hanya harus hidup bersamanya. Dalam hidup, kamu membutuhkan orang lain selain kekasih kamu, baik itu orangtua ataupun keluarga besar kamu. Dengan begini, kamu bisa belajar untuk menerima kenyataan bahwa kalian memang sudah tidak bisa bersama lagi.

  • Saling Menghargai Keputusan yang Telah Dibuat

Meskipun kalian berdua telah putus dan hal tersebut dilakukan dengan baik-baik, namun mungkin saja kalian masih belum menerimanya. Karena putus secara baik-baik, maka kalian masih menjalin komunikasi layaknya orang yang masih pacaran. Jika kamu terus menerus begini, kamu tidak akan pernah bisa move on dan masih terus berharap untuk menjalin hubungan dengannya. Padahal orang-orang di sekitar kalian tidak menyetujui keputusan kalian. Dengan begini, kamupun akan menjadi lebih sakit hati.

  • Lakukan Secara Perlahan

Saat kamu baru saja putus, ingatlah untuk tidak berhubungan dengan mantan untuk sementara waktu. Mungkin kamu tidak mau terus menerus menjalin komunikasi dengannya dengan alasan untuk menjaga hubungan baik. Padahal hal ini akan membuat kamu terjebak dalam hubungan tanpa status. Karena meskipun kamu beralasan ingin bersahabat dengannya, namun kamu masih memiliki perasaan kepadanya. Hal ini tentu akan membuat kamu semakin sakit hati karena kalian tidak bisa bersama. Selain itu, kamu juga akan semakin sulit untuk move on dan mengubah perasaanmu terhadapnya.

  • Buatlah Dirimu Menjadi Lebih Baik

Kamu boleh saja bersedih, namun jangan berlama-lama. Karena hal tersebut hanya akan membuat kamu semakin terpuruk dalam kesedihan dan kegalaun. Yang lebih parah adalah kamu akan menjadi orang yang tidak memiliki gairah hidup. Oleh karena itu, cobalah untuk melakukan hal-hal yang bisa membuat kamu menjadi lebih menarik dan lebih baik. Kamu bisa lebih sering perawatan di salon, kembali menekuni hobi lama ataupun mencari kegiatan baru yang bisa menambah pengetahuan kamu.

@Anonima
@Anonima
Saya adalah seorang penulis, illustrator dan website developer. Saya menulis bukan karena dasar uang, tapi lebih kepada dasar keikhlasan berbagi dan memberi pengetahuan kepada sesama umat............. Ah, sudahlah. Ya, saya memang melakukan ini semata-mata untuk uang! XD Wassalam

More from author

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel terkait

Advertismentspot_img

Featured

10 Sifat Cowok yang Paling Disukai Cewek

Dalam proses berburu seorang pejantan, mengetahui sifat cowok yang paling disukai cewek adalah perkara wajib. Kalau kamu sudah biasa membaca artikel-artikel asmara SegiEmpat, saya...

10 Kriteria Cowok Idaman yang Cewek Butuhkan

Bicara soal selera, tidak satupun cewek yang memiliki kriteria cowok idaman yang sama persis dengan cewek lain. Bahkan dua orang saudari kembar identik...

Artikel terbaru

4 Tipe Pria Idaman yang Layak Menjadi Pasangan Kamu

Telah lama menyandang status single ataupun hubungan asmara yang sudah lama berakhir dengan sang mantan, tentu akan membuat kamu melalui berbagai aktifitas tanpa didampingi...

4 Cara Untuk Berhenti Jadi Pasangan yang ‘Tukang Ngomel’

Selain cerewet dan ngambek, kebiasaan wanita yang seringkali tidak disukaioleh pasangannya saat kekasihnya memiliki hobi tukang 'ngomel'. Artinya sang kekasih memiliki kebiasaan yang sering...

Survei: Mencari Kekasih Baru Bukanlah Solusi Terbaik Untuk Move On

Berakhirnya suatu jalin asmara seseorang bersama kekasihnya, tentu akan menjadi suatu kondisi yang sulit baginya untuk ia lalui. Kenangan indah bersama sang mantan tentu...