Tempat menyimpan makanan terbaik di dalam rumah adalah kulkas. Karena kemampuannya membuat makanan menjadi lebih awet, maka banyak orang yang menggunakan kulkas, terutama freezer untuk menyimpan makanan. Selain itu, kulkas juga bisa digunakan untuk menghemat anggaran. Caranya adalah Anda menggunakan sistem FIFO atau First In First Out.
Pada sistem ini, Anda akan mengambil bahan makanan yang lebih duluan dibeli. Hal ini mungkin terbalik dengan yang selama ini Anda lakukan, yaitu dengan mengambil barang terluar atau yang baru saja dibeli. Padahal cara ini akan membuat makanan yang duluan dibeli terus tersimpan dalam kulkas. Tidak menutup kemungkinan kalau akhirnya makanan ini akan basi atau kadarluarsa lalu dibuang begitu saja. Melakukan hal ini sama saja dengan membuang-buang uang.
Sistem FIFO ini sendiri sudah digunakan dalam sistem penggudangan. Barang-barang yang telah duluan masuk ke dalam gudang juga akan dikeluarkan terlebih dahulu. Dengan begini, maka barang-barang yang dijual terhindar dari kadarluarsa dan juga penumpukan. Dengan menggunakan cara ini juga, Anda bisa menghindari penumpukan dalam kulkas dan bisa mengurangi pembelian barang-barang yang tidak perlu.
Berikut ini adalah tips menggunakan kulkas untuk menghemat anggaran:
-
Membagi Tempat Penyimpanan Sesuai Jenis
Jangan menyimpan semua barang di dalam freezer. Jangan juga menyimpan beberapa buah bahan makanan dalam satu daerah. Akan lebih baik kalau Anda membagi-bagi daerah penyimpanannya. Contohnya sayur, letakkan pada rak khusus sayur. Sedangkan seafood, daging atau makanan dalam kemasan bisa disimpan di dalam freezer, namun tetap harus dipisahkan. Kalau perlu, siapkan wadah khusus dengan label atau warna berbeda agar Anda lebih mudah mengatur bahan makanan tersebut.
-
Beri Label Tanggal
Masukkan makanan di dalam kantong plastik atau wadah khusus. Setelah itu, berikan label yang bertuliskan tanggal pembelian makanan tersebut. Dengan begitu, Anda akan mengetahui makanan apa saja yang harus diolah dan dikonsumsi terlebih dahulu.
-
Menggunakan Sistem Tumpukan
Kalau memang makanan yang Anda beli terlalu banyak atau Anda malas memberikan tanggal, Anda bisa menggunakan sistem tumpukan. Pada sistem ini, Anda menyimpan makanan yang paling duluan dibeli di bagian depan atau atas. Sedangkan makanan yang baru dibeli disimpan di belakang atau bawah. Dengan begini, Anda akan selalu mengambil makanan yang duluan dibeli.