Ada yang bilang kalau cemburu itu tanda cinta, bener gak sih? Saya sendiri yakin 100 persen jika rasa cemburu dalam sisi romansa adalah tanda jika kita sangat mencintai orang tersebut. Karena kalau tidak cinta kita tentu tidak akan mungkin cemburu, iya kan?
Tapi sebenarnya rasa cemburu itu juga punya batas tertentu, karena rasa cemburu juga bisa menjadi penghancur hubungan dengan orang yang kamu cintai. Cemburu berlebihan apalagi yang sampai sudah diluar batas adalah perasaan yang justru bisa menjadi racun dalam hubungan kamu.
Nah, tidak mau kan hubunganmu kandas hanya karena rasa cemburumu sudah kelewatan? Segera deteksi jika cemburumu sudah kelewatan, seperti apa tandanya? Ladies, ini tanda jika rasa cemburu sudah kelewatan.
Apakah Kamu Selalu Mengeceknya saat Doi Bersama Teman-Temannya?
Hal ini yang paling sering dilakukan para wanita terhadap para pasangannya. Ladies, apakah kamu tetap merasa tidak tenang saat pasangan kamu menghabiskan waktu bersama teman-temannya? Apakah kamu khawatir ia selingkuh? Jika ya itu tanda rasa cemburu kamu memang sudah sangat berlebihan.
Apakah Kamu Suka Menuduhnya?
Kita tentu akan cemburu saat pasangan kita sedang berhubungan dengan orang lain. Tapi rasa itu sebenarnya tetap ada batasnya. Nah, ladies coba perhatikan apakah kamu tidak lagi bisa percaya dengan kata-kata pasangan kamu? apakah kamu justru sering menuduhkan selingkuh? Atau bahkan kamu selalu punya alasan untuk menyalahkannya? Ya, itu tandanya cemburumu sudah kelewat batas.
Apakah Kamu Selalu Stalking Sosial Medianya?
Rasa insecure adalah salah satu tanda jika rasa cemburu sudah sangat berlebihan. Nah, ladies apakah kamu sering stalking atau istilah anak muda sekarang kepo-in sosial media pasangan kamu? Bahkan kamu selalu berusaha untuk mengecek aktivitas doi? Ya, cemburumu memang benar-benar berlebihan ladies.
Apakah Kamu Mulai Sering Melarang-Larang Pacar Kamu?
Ladies kamu pasti tahu jika meski berpacaran atau bahkan menikah masing-masing memiliki hak untuk mendapatkan waktu pribadi untuk diri sendiri. Nah, salah satu tanda lainnya jika rasa cemburu kamu sudah kelewatan adalah saat kamu mulai sering melarang-larang pasangan kamu, bahkan seolah kamu mengendalikan hidupnya.
Ladies siapa saja pasti tidak akan bisa bertahan dengan semua sikap di atas, bahkan para pria biasanya mulai akan berselingkuh karena hal tersebut. Menjalin hubungan atas dasar cinta itu menyenangkan tapi jangan pernah lupa batasan ya.