Kehidupan tentunya harus dijalani dengan semaksimal mungkin dalam berbagai kondisi termasuk saat Anda berada dalam kesendirian tanpa kehadiran kekasih dalam kehidupan Anda. Kondisi single mungkin menjadi sebuah problema yang cukup menggelisahkan bagi kebanyakan orang. Bagaimana tidak, mungkin Anda akan merasa cemburu disaat semua sahabat telah memiliki kekasih dalam kehidupan mereka. Selain itu, keberadaan keluarga yang terdiri atas keluarga besar Anda rata-rata telah menemukan pasangan hidup mereka.
Terkadang, bagi orang-orang yang berada dalam kondisi demikian, kesendirian dan masih menyandang status single dapat menjadi suatu problem yang serius bagi dirinya. Memiliki kehidupan asmara yang membahagiakan jelas menjadi dambaan setiap orang termasuk Anda yang mungkin sudah merasa jenuh dan sepi dari perhatian seseorang yang memiliki tempat spesial dalam benak dan hati Anda.
Menjalani kehidupan tanpa keberadaan kekasih dapat di pandang bagai ‘sayur tanpa garam’. Disaat Anda berada pada kondisi ini, maka sebaiknya Anda pun mulai berfikir dan menjadi lebih bijak dan luar dalam berfikir. Sehingga dengan bersikap bijak namun dalam rangka tetap membuat Anda bersemangat dalam menemukan cinta sejati dalam kehidupan Anda tentu akan membawa pengaruh yang baik bagi Anda secara mental. Dengan menikmati kehidupan dalam kesendirian atau dengan status single sebenarnya tetap dapat dan mampu memposisikan diri Anda pada suatu kondisi yang membahagiakan.
Oleh karena itu, kehidupan sebaiknya dapat Anda maknai dengan lebih positif. Pemikiran yang positif akan sangat baik bagi kesehatan mental yang tentu saja akan sangat menunjang perasan bahagia yang Anda rasakan nantinya. Namun, disaat Anda kini merasa bingung untuk mengetahui bagaimana menikmati masa single dengan perasaan yang bahagia dan menyenangkan? Terdapat beberapa cara yang dapat Anda lakukan dalam memaknai hidup dengan lebih baik dan positif, sehingga dengan begitu, meskipun menyandang status single Anda pun tetap mampu untuk menikmati dan merasakan kebahagiaan dalam kehidupan Anda. Ini dia empat cara menikmati masa single dengan penuh kesenangan dan kegembiraan yang positif, sebagai mana yang dirangkum dalam eHow, antara lain :
1. Nikmati Perhatian Yang Anda Dapatkan Dari Siapapun
Memiliki banyak teman, berada dalam keluarga besar, dan keberadaan orang tua tentu menjadi suatu hal yang sebaiknya Anda syukuri dan nikatmati. Perhatian yang Anda dapatkan dari mereka jalas dapat selalu memotivasi Anda untuk lebih merasakan kebahagiaan dalam kehidupan Anda. Status free yang Anda miliki, tentu membuat siapa saja dapat memberikan perhatian yang lebih pada Anda. Sehingga Anda pun menjadi sosok yang istimewa bagi mereka.
Kehidupan tanpa tekanan dan tanggungjawab jelas dapat menjadi sebuah situasi yang positif. Kebebasan yang Anda miliki menjadikan kehidupan Anda tentunya semakin menyenangkan.
2. Menikmati Kebersamaan Dengan Orang Terdekat
Hubungan asmara jelas akan menyita waktu dan pikiran Anda dalam menjalaninya. Sehingga hal tersebut membuat beberapa hal menjadi semakin terbatas untuk Anda nikmati. Namun sebenarnya, dengan menyalurkan keinginan Anda pada orang-orang terdekat dalam kehidupan Anda, status single bukanlah suatu hal berarti yang rentan membuat setiap orang menjadi depresi. Oleh karena itu, dengan status single yang Anda sandang kini sebaiknya dapat menjadi momen yang tepat untuk menikmati berbagai keberasamaan dengan orang-orang terdekat dalam kehidupan Anda.
3. Tampil Lebih Menarik
Mencoba untuk bereksprerimen, mulai dari make up hingga fashion yang sesuai dengan jati diri Anda jelas dapat menjadi peluang untuk membuat Anda lain menjadi tertarik dengan Anda. Dengan kesendirian, Anda pun menjadi beban menentukan arah dari fashion yang Anda sukai tentunya. Menjadi tapil lebih menarik akan membuat diri Anda menjadi lebih membahagiakan dengan orang-orang yang berusaha untuk membangun pendekatan bersama Anda.
4. Memiliki Waktu untuk Berfokus Dengan Karir Atau Hobi
Keberadaan kekasih dalam kehidupan yang Anda jalani, tentu akan membuat waktu Anda menjadi sangat terbatas. Namun, disaat nda masih berstatus single, maka kehidupan asmara Anda pun nantinya mampu untuk berjalan ke arah yang lebih membahagiakan. Menikmati kebersamaan dengan para sahabat, kefokusan pada karier hingga berbagai jenis aktifitas yang manarik minat Anda jelas dapat menjadi sebuah alasan yang akan membuat Anda tetap merasa bahagia meski berada dalam kesendirian. Kondisi ini akan menuntun Anda kedepanya berada dalam sebuh hubungan asmara yang berkualitas. Hobi dan kebersamaan yang tadinya terbatas membuat Anda kini mampu untuk benar-benar menikmati dengan apa yang Anda lakukan.