Salah satu hal yang bisa membuat seorang wanita merasa malu dan salah tingkah adalah saat mereka berada di dekat pria yang menjadi incarannya. Memiliki sikap seperti ini mungkin akan membuat Anda tidak percaya diri sehingga membuat Anda merasa segan atau justru tidak mau dan menghindar saat berdekatan dengan. Bahkan, kebanyakan mungkin lebih memilih chatting dengan gebetan.
Memang telah menjadi rahasia umum bahwa saat ketemu gebetan, seseorang akan mengalami kepanikan, salah tingkah, keringat dingin, gemetar dan tentu saja malu.
Padahal agar Anda bisa merebut hatinya, Anda harus bisa menunjukkan kelebihan yang Anda miliki kepadanya. Dan satu-satunya cara yang bisa Anda lakukan untuk melakukan hal tersebut adalah dengan melakukan lebih banyak komunikasi dan interaksi terhadap gebetan Anda. Untuk mengatasi masalah tersebut, berikut adalah beberapa tips yang dikutip dari eHow :
Pemilihan Pakaian
Salah satu cara yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan kepercayaan diri adalah dengan memilih busana yang akan Anda gunakan. Pilihlah busana terbaik yang Anda miliki dan pastikan bahwa busana tersebut tepat waktu dan tempat serta akan memberikan Anda perasaan yang nyaman saat digunakan. Untuk memikat hati seorang pria, Anda tidak harus menggunakan pakaian yang terlalu seksi ataupun baju yang baru saja Anda beli dari pusat perbelanjaan. Karena bisa saja busana tersebut justru tidak memberi Anda kenyamanan. Hal ini juga berlaku bagi pria saat bertemu wanita.
Kenal Lebih Banyak Orang
Salah satu hal yang mungkin menjadi penyebab dari rasa grogi Anda adalah Anda tidak selalu bertemu dengan orang-orang baru. Oleh karena itu, belajarlah untuk memiliki lebih banyak teman sehingga Anda tidak akan grogi bertemu gebetan.
Tidak Berharap Terlalu Tinggi
Setiap wanita tentu berharap agar ia disuka gebetan, sayangnya banyak diantara mereka yang terjebak dengan harapan itu. Harapan yang terlalu tinggi akan membuat Anda merasa sangat sakit ketika terjatuh. Oleh karena itu,jangan berharap orang yang Anda sukai akan menjadi kekasih Anda. Biarkan hubungan yang Anda jalani berjalan apa adanya seperti dua orang teman. Dengan begitu, maka Anda akan merasa nyaman saat bersamanya.
Tidak Berpikiran Macam-Macam
Salah satu hal yang membuat seorang wanita menjadi tidak percaya diri adalah pemikiran yang negatif seperti âapa yang harus dilakukan jika obrolan tidak nyambung?â Hilangkan pikiran seperti itu dan jalani sebagaimana mestinya.
Menarik Napas
Meski terdengar kuno, tetapi cara ini sangat efektif untuk mengatasi kegugupan. Sebelum memulai komunikasi, tarik napas dalam-dalam. Cara ini pasti bisa membantu Anda untuk menghilangkan rasa malu.