Berkaca dari negeri dongeng, wanita disebut menginginkan sosok pria layaknya seorang pangeran. Pangeran yang memiliki ketampanan, kekuasaan dan tentu sosok pangeran yang memiliki sikap dan perilaku yang baik. Nah, jika Anda mampu melihatnya dengan sisi yang terbuka maka tentu hal tersebut menjadi sebuah tantangan, tentu menjadi seorang pangeran untuk wanita. Sosok pangeran memang memiliki pesona kuat yang tidak bisa ditolak wanita, tidak hanya dari sisi ketampanan tapi juga dari sifat manusiawinya.
Menjadi seorang pangeran pada dasarnya tidak hanya sekedar menjadi sosok pria yang mewarisi sebuah tahta kerajaan. Tapi menjadi “seperti” pangeran lebih bagaimana caranya Anda membentuk kepribadian Anda. Nah, seperti yang dikutip dari buku formula cinta, berikut ini beberapa hal yang harus Anda bangun dalam diri Anda untuk menjadi seorang pangeran yang diinginkan wanita.
Bentuk Keyakinan Anda
Hal mendasar untuk tampil layaknya pangeran itu terdapat dari kepribadian Anda. Banyak pria yang mungkin salah satunya adalah Anda justru seolah merasa ketakutan saat bertemu dengan wanita. Apakah seperti ini yang disebut pangeran? Tentu tidak. Jika Anda ingin menjadi seorang pangeran maka tentunya Anda harus yakin dengan semua kualitas yang Anda miliki. Bentuk keyakinan jika Anda adalah seorang pria yang menarik dan mampu memikat wanita. Tapi tunggu dulu menjadi pangeran bukan berarti Anda harus benar-benar tampil seperti pangeran.
Hilangkan Kelemahan Anda
Seperti yang dikatakan pada poin diatas jika, saat ini kebanyakan pria justru terlihat takut berhadapan dengan wanita. Sikap seperti itu justru menunjukkan jika Anda memang bukan seorang pangeran tapi seorang anak kecil yang takut bertemu wanita. Jangan pernah melakukan ini boys, Anda hanya akan terlihat lemah di hadapan wanita. Ingat! Tidak ada satupun wanita menyukai pria lemah seperti Anda. Jika Anda ingin menjadi pangeran maka hilangkan semua kelemahan Anda saat di hadapannya, perlihatkan pesona Anda dengan kelebihan yang Anda miliki.
Tunggu Apa Lagi? Lakukan Sekarang!
Pria masa kini cenderung menjadi lebih sensitif dari pada wanita, bahkan kebanyakan pria justru terlalu pusing memikirkan banyak hal. Salah satunya adalah saat ia mulai memikirkan “apakah dia…?” atau “bagaimana jika dia…?”. Boys, sikap seperti ini juga menandakan jika Anda adalah seorang pria lemah yang sangat pecundang. Pria tidak seperti itu boys, pria dinilai dari tindakannya bukan dari kebingungannya. Jika Anda ingin mengajaknya kenalan maka jangan ragu, berdiri di hadapannya dan langsung sodorkan tangan Anda. Jika Anda tidak ingin tampil mengecewakan maka tunjang penuh penampilan Anda, mudah kan?