" Terbang menuju dekade pertama,
tetap kuat tetap menjulang"

" Terbang menuju dekade pertama, tetap kuat tetap menjulang"

Tips Menemukan Wanita Idaman

Menemukan Wanita Idaman oleh SegiEmpatBagi para pria jomblo, umumnya mereka memiliki satu masalah yang sama, tapi mereka punya alasan yang berbeda-beda. Masalah utama dari para kaum jomblo adalah kesulitan mereka untuk menemukan wanita idaman yang mereka inginkan, dengan alasan pilihan atau kesibukan mereka dan lain sebagainya. Entah kenapa alasan tersebut justru mereka jadikan pembenaran hanya karena mereka tidak ingin dinilai sebagai pria “tidak laku”. Apapun pembelaan Anda terhadap status kejombloan Anda sekarang ini, sebenarnya masalah utama yang menyebabkan Anda sampai sekarang ini tidak bisa menemukan cinta itu karena Anda bersikap terlalu pemilih.

Pada dasarnya, memang pria adalah makhluk visual yang sudah tentu menginginkan sosok wanita idaman yang punya paras cantik dan hati yang sempurna. Siapa sih yang tidak mau menemukan pasangan yang baik, cantik dan punya hati emas? Tapi tunggu dulu, apakah memang ada wanita yang seperti itu? Apakah Anda bisa mendapatkannya? Nah, kebanyakan pria pemilih cenderung menutup diri dengan wanita-wanita lain yang mungkin tidak masuk dalam wanita idamannya, alhasil mereka justru semakin kesulitan menemukan wanita yang ia idam-idamkan. Ayolah bagaimana bisa Anda menemukannya jika Anda sendiri tidak mencarinya. Bingung harus berbuat apa? Berikut 4 tips yang bisa membantu Anda.

Kenali Diri

Dalam buku formula cinta disebut jika pria sebenarnya bisa mendapatkan wanita manapun yang ia mau. Bahkan, ia tidak harus merombak penampilannya secara fisik. Nah, kondisi yang dialami oleh para pria jomblo sekarang ini adalah mereka cenderung tidak menyadari hal tersebut. Padahal sebenarnya setiap pria punya kekuatan terpendam yang membuatnya disukai wanita manapun yang ia mau. Nah, disini Anda tentu ingin menemukan sosok wanita yang Anda inginkan. Tapi, sebelum itu hal mendasar yang Anda harus lakukan adalah mengenal kembali diri Anda sendiri. Anda punya kekuatan terpendam yang belum Anda sadari, maka dari itu Anda harus mencarinya.

Jangan Fokus Fisik

Seperti yang disebutkan di atas, jika secara alami pria memang cenderung memilih wanita yang cantik secara fisik. Nah, tanpa disadari hal ini justru membuat pria membatasi pilihan mereka. Inilah kenapa Anda selama ini kesulitan menemukan wanita impian Anda, karena Anda mencari wanita dengan penilaian Anda secara fisik. Boys, cantik itu tidak hanya secara fisik semata, tapi cantik itu juga bisa Anda nilai dari sikapnya. Sebaiknya, Anda jangan hanya memfokuskan pada penampilan fisik semata, tapi cari kecantikan wanita idaman Anda itu bisa Anda nilai dari berbagai sudut diri Anda. Itulah pentingnya Anda harus mengenali diri sendiri.

Kenali Karakter

Pria sekarang ini cenderung mencari wanita idamannya dari sisi fisik semata, tanpa ia sendiri bisa mengenali karakter yang ia cari. Jika Anda berpikir bahwa sikap seperti itu adalah sikap yang pas untuk menemukan wanita impian maka Anda salah. Ayolah Anda bukan lagi remaja yang ingin menemukan cinta tanpa menemukan tujuan yang jelas. Nah, sangat wajib Anda mengenali karakter wanita seperti apa yang Anda idam-idamkan.

Formula Cinta

Tiga poin di atas merupakan tips yang pas jika Anda ingin menemukan wanita yang Anda impikan selama ini. Nah, untuk menjawab pertanyaan kedua “apakah Anda bisa mendapatkannya?” maka Anda membutuhkan formula cinta. Dimana setiap formulanya tidak hanya menuntun Anda menemukan cinta tapi juga membantu Anda mengatasi masalah kejombloan Anda selama ini.

Muhammad Yassir
Muhammad Yassir
Sebagai seorang petualang cinta, penulis ini banyak menuangkan pengalaman pribadinya di segiempat.com. Saat ini ia adalah kontributor yang aktif, dengan tulisan terbanyak khususnya di subjek "patah hati", yang tampaknya diangkat dari pengalaman pribadi...

More from author

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Artikel terkait

Advertismentspot_img

Artikel terbaru

4 Tips Berhenti Menjadi Sosok Wanita Drama Queen

Perjalanan hubungan asmara tentunya membuat seseorang berada dalam suatu kebahagiaan dan juga resiko akan segala hal yang dimungkinkan timbul dalam jalinan asmara yang terjalin...

3 Perayaan Kasih Sayang Bagi Jomblo Selain Hari Valentine

Setiap orang yang menjalin hubungan asmara dengan sang kekasih tentunya akan menjadi sepakat bahwa tanggal 14 Februari merupakan hari cinta dan kasih sayang. Kenapa...

Cara Agar Anda dan Kekasih Tidak Perlu Boros Saat Valentine

Hari kaskih sayang yang jatuh pada tanggal 14 Februari tentu akan menjadi momen perayaan yang sangat membahagiakan selain hari spesial lainnya bagi mereka yang...