Meluluhkan hati wanita adalah hal yang sebenarnya gampang-gampang susah, bisa dikatakan gampang jika sejak awal wanita idaman tersebut memang sudah tertarik pada Anda, tapi dapat dikatakan susah jika wanita tersebut belum atau bahkan tidak tertarik pada Anda. Namun untuk meluluhkan hati wanita pun bukanlah hal yang tidak mungkin Anda lakukan karena umumnya wanita pun lebih mengedepankan perasaan hati ketimbang pikirannya. Tapi yang terpenting, sebelum meluluhkan hati wanita Anda terlebih dulu harus mampu untuk menarik perhatian wanita. Menarik perhatian wanita adalah hal yang paling utama yang harus Anda lakukan sebelum Anda mampu untuk meluluhkan hatinya dan menjadikan ia kekasih Anda, karena tanpa Anda meraih perhatiannya meluluhkan hati wanita adalah hal yang tidak mungkin Anda wujudkan.
Selain Anda harus mampu menarik perhatian wanita, Anda juga sebaiknya harus tahu mengenai tipe-tipe wanita. Secara umum tipe atau karakteristik wanita tidak berbeda dengan orang kebanyakan dimana salah satu diantaranya adalah tipe wanita plegmatis. Tipe wanita plegmatis adalah karakter wanita yang sangat istimewa dan merupakan tipe wanita yang paling banyak di inginkan pria. Karena wanita plegmatis adalah wanita yang penuh dengan cinta, mudah bergaul, dewasa, tenang, santai dan juga sangat toleransi terhadap berbagai masalah yang membuatnya memiliki banyak teman. Wanita plegmatis memang adalah tipe wanita yang paling sempurna dimata pria dengan semua sifat-sifatnya tersebut, tapi dibalik semua sifat-sifat tersebut wanita plegmatis juga memiliki kekurangan. Umumnya wanita plegmatis memiliki sifat yang cenderung malas karena ketenangannya dalam menghadapi masalah yang berkepanjangan. Selain itu wanita plegmatis juga cenderung tidak berpendirian tetap. Lantas bagaimana cara meluluhkan hatinya? Untuk membantu Anda dalam meluluhkan hati wanita plegmatis berikut ini adalah cara yang dapat Anda lakukan:
Tips Meluluhkan Hati Wanita Plegmatis
Wanita plegmatis memang memiliki banyak kesempurnaan namun bukan berarti meluluhkan hati wanita plegmatis adalah hal yang mudah. Untuk meluluhkan hatinya Anda sangat dianjurkan untuk menjadi pria yang benar-benar perhatian pada dirinya dan jadilan pria yang bisa ia andalkan untuk melindunginya, tapi ingat wanita plegmatis tidak terlalu suka banyak dipuji seperti kebanyakan wanita. Wanita tipe ini juga sangat menyukai pria yang dapat menghargai dirinya saat berdiskusi dan bisa menghargai pendapatnya. Buat ia selalu nyaman berada di dekat Anda dan jangan pernah membuat masalah atau membebaninya masalah terlalu berat, dengan begitu bukan tidak mungkin jika ia bisa menjadikan Anda sebagai pendampingnya.