Mengungkapkan perasaan pada gebetan bisa sesulit mengupas kelapa pakai tangan, bahkan kadang bisa berakhir dengan rasa kecewa yang teramat dalam. Apalagi kalau bukan ditolak.
Memang menyatakan cinta pada si dia yang sudah menempel di hati selalu jadi momen yang paling berat bagi para pria. Hanya saja jika Anda sudah PDKT sekian lama momen-momen seperti itu mau atau tidak pasti wajib untuk Anda lakukan. Karena si dia tentu tidak bisa menunggu lama sampai Anda siap untuk mengungkapkan perasaan Anda, bisa-bisa dia sudah kecantol duluan sama pria lain. Lagi pula pada akhirnya Anda juga harus membuktikan apakah dia juga mencintai Anda atau tidak.
Terlepas dari hasilnya seperti apa Anda yang mungkin sudah berpikir “oke ini waktunya untuk nembak si dia”, saya punya beberapa ide kreatif menyatakan cinta yang anti mainstream.
Buatkan Video
Momen menyatakan cinta pastinya menjadi momen yang paling membahagiakan. Karena itu tidak ada salahnya kan kalau kita bisa memberikan hal yang berbeda dari yang sudah-sudah. Seperti membuatkan video misalnya.
Anda bisa meminta bantuan seorang desainer untuk membuatnya atau dengan menggunakan aplikasi di komputer atau bahkan di android Anda. Tidak sulit kok apalagi ada 8 aplikasi pembuat animasi di android Anda. Isinya bisa Anda penuhi dengan momen-momen kebersamaan Anda, atau berupa animasi lucu.
Apapun itu, idenya video tersebut Anda putar tepat di momen Anda menyatakan cinta. Misalnya, di kafe tempat Anda menyatakan cinta atau mungkin membuat sebuah panggung mini di depan rumahnya. Tapi kalau Anda berani berhadapan dengan ortunya.
Buatkan Gambar Lucu
Selain video Anda juga bisa membuatkan gambar-gambar lucu, seperti lukisan krikatur Anda dan dia atau lukisan. Idenya Anda bisa membuatkan sekumpulan lukisan dirinya, mulai dari momen saat dia tersenyum, marah atau bahkan lagi sedih sekalipun. Dan di bagian akhir gambar Anda yang sedang berlutut di depannya sambil bertuliskan “aku menikmati semua momen bersamamu, aku ingin jadi pacarmu, kamu?”
Buatkan Hadiah Romantis
Wanita sangat suka dengan hal-hal romantis, nah untuk itu Anda juga bisa memberikan hadian yang romantis. Tidak perlu berupa cincin, kalung atau bahkan perhiasan berlian 500 karat. Kumpulan foto-foto Anda saat bersamanya dari pertama Anda kenal sampai momen-momen kebersamaan Anda saat PDKT. Rangkaian bunga mini yang bertuliskan “ I love you” yang jumlahnya sama dengan hari-hari yang sudah Anda lewati bersamanya atau Anda berupa kepingan CD yang isinya berupa video perjuangan Anda saat mempersiapkan segala sesuatunya untuk menyatakan cinta.
Ungkapkan Cinta di Tempat yang Tak Terduga
Menyatakan cinta sebenarnya juga menjadi momen yang membuktikan seberapa besar cinta Anda. Bukan Cuma dari pengorbanan yang Anda lakukan tapi juga dari seberapa besar keberanian Anda saat mengungkapkannya.
Nah, Anda bisa mengungkapkan perasaan Anda di tempat-tempat yang tak terduga seperti disaat dia sedang melakukan aktivitasnya atau di tempat romantis untuk menyatakan cinta. Anda bisa memutarkan video yang sudah Anda buat, lukisan atau hadiah romantis. Misalnya, dia seorang atlet basket yang sedang bertanding dengan timnya. Anda bisa memanfaatkan jeda waktu setelah kuarter kedua atau setelah pertandingan. Anda bisa meminta bantuan panitia untuk memutar video di depan semua orang dan Anda datang dengan gagah berani untuk memberikan hadiah romantis Anda.
Buatkan sebuah Tantangan
Romantis dan misterius itulah ide pada poin yang terakhir ini. Wanita itu tidak Cuma suka dengan hal-hal yang romantis tapi juga suka dengan tantangan. Jadi misalnya Anda sudah janjian untuk kencan di sebuah kafe, minta dia untuk datang di waktu tertentu tapi Anda sendiri tidak harus datang ke kafe tersebut. Saat di kafe, dia pasti akan menghubungi Anda karena Anda nyatanya tidak ada di tempat (atau Anda boleh menghubunginya duluan) saat berbicara di telepon minta dia untuk ketemu dengan seorang pelayan atau manajer kafe. Tapi pastinya Anda sudah lebih dulu berbicara dengan manajer kafe dan minta dia untuk memberikan surat yang isinya petunjuk. Minta dia untuk mengikuti semua petunjuk yang Anda berikan, misalnya untuk pergi ke sebuah tempat tertentu.
Anda bisa menjadikan tempat berikutnya sebagai spot untuk menyatakan cinta atau sedikit “bermain” lebih lama. Misalnya saat berada di tempat kedua minta dia untuk mencari satu surat lainnya yang sudah Anda tempatkan di box rahasia. Minta dia untuk ikut petunjuknya sampai tiba di tempat utama. Disana tentunya Anda sudah harus mempersiapkan semua hal untuk menyatakan cinta Anda.
Sebenarnya ada banyak ide yang bisa Anda lakukan, Anda hanya perlu meluangkan sedikit waktu untuk memikirkannya. Nah intinya apakah Anda sudah siap?